“Barangsiapa mengasihi bapa atau ibunya lebih dari pada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku; dan barangsiapa mengasihi anaknya laki-laki atau perempuan lebih dari pada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku.” (Mat 10:37)

Senin, 14 Juli 2014
Hari Biasa Pekan XV

Yes 1:11-17; Mzm 50:8-9.16bc-17.21.23; Mat 10:34 - 11:1

“Barangsiapa mengasihi bapa atau ibunya lebih dari pada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku; dan barangsiapa mengasihi anaknya laki-laki atau perempuan lebih dari pada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku.” (Mat 10:37)

Menjadi murid Kristus adalah panggilan. Tuhanlah yang memanggil kita. Namun dari pihak kita selalu ada kesadaran dan kebebasan untuk memilih "ya" atau "tidak". Tuhan menghendaki dan memberikan yang terbaik, tetapi Ia tidak memaksa kita. Maka, boleh dikatakan bahwa iman itu merupakan sebuah pilihan. Dengan menjadi Katolik, berarti kita secara sadar dan bebas memilih untuk menjawab "ya" atas panggilan Tuhan dan dengan demikian kita menjadi pengikut dan murid Kristus Kristus serta menjadi anggota Gereja-Nya. Atau, bagi yang dulu dipilihkan oleh orangtua (misalnya saya yang baptis bayi) berarti secara sadar dan bebas memilih untuk tetap menghayati iman Kristiani serta manjadikannya sebagai pilihan pribadi.

Setiap pilihan pasti membawa konsekuensi dan menuntut komitmen. Kalau kita sudah memilih untuk mengimani Kristus, kita harus mengasihi-Nya melebihi segala sesuatu. Kristus harus selalu menjadi yang utama dan pertama dalam hidup kita. Ciptaan lain di atas permukaan bumi, termasuk keluarga kita, diciptakan bagi kita untuk menolong dalam memuji, menghormati serta mengabdi Tuhan (bdk. LR. 23). Karena itu kita harus bersikap lepas bebas dan tidak terikat segingga kalau mereka justru merintangi relasi dan pengabdian kepada Tuhan kita harus melepaskannya.

Selain membawa konsekuensi, pilihan juga menuntut komitmen. Artinya, kita harus berpegang teguh pada pilihan iman kita dalam keadaan apa pun. Kita bersedia menanggung resiko dan konsekuensi atas pilihan kita tanpa mengeluh, dan menjalaninya dengan penuh rasa syukur sebagai bagian dari kehidupan yang terus berproses.

Doa: Tuhan, kami telah memilih untuk menjawab "ya" atas panggilan-Mu. Berilah kami rahmat-Mu untuk selalu mempunyai komitmen atas pilihan kami dan mampukankah kami untuk mengasihi Engkau lebih dari segala sesuatu dan menjadikan-Mu sebagai yang pertama dan utama dalam hidup kami. Amin. -agawpr-

terima kasih telah mengunjungi renunganpagi.id, jika Anda merasa diberkati dengan renungan ini, Anda dapat membantu kami dengan memberikan persembahan kasih. Donasi Anda dapat dikirimkan melalui QRIS klik link. Kami membutuhkan dukungan Anda untuk terus menghubungkan orang-orang dengan Kristus dan Gereja. Tuhan memberkati

renunganpagi.id 2024 -

Privacy Policy