Pesta St. Stefanus, Martir Pertama
Sehari setelah Natal, kita merayakan Pesta St. Stefanus, Martir yang pertama. Saya tidak tahu, kalau dikaitkan dengan peristiwa-peristiwa sekitar Natal di negara kita, di mana ada beberapa saudara kita yang mengharamkan sekedar ucapan selamat natal, apakah itu termasuk jenis kebencian terhadap kita karena kita menyandang nama kristiani dan mengimani Kristus sebagai Tuhan? Mungkin mirip juga karena Stefanus dibenci dan akhirnya dibunuh oleh orang-orang Yahudi karena ia percaya serta mewartakan bahwa Yesus adalah Tuhan sehingga ia dituduh menghujat Musa dan Allah (Kis 6:8-15). Dan kalau kita membaca kisah-kisah para martir pada abad-abad I-III, akan tampak sekali bahwa mereka dijatuhi hukuman (dikejar-kejar, dianiaya, dipenjara dan dibunuh) bukan karena tindak kriminal atau kejahatan apa pun tetapi hanya karena mereka kristiani, hanya karena mereka beriman kepada Kristus. Dengan demikian, kebencian yang dialamatkan kepada kita, sebenarnya sudah dialami oleh umat Kristiani sejak permulaan, bahkan Yesus malah sudah meramalkannya. Meskipun demikian, sebagaimana diteladankan oleh St. Stefanus dan para martir, kita tetap teguh dalam iman karena percaya akan janji Tuhan bahwa "orang yang bertahan sampai pada kesudahannya akan selamat".
Doa: Tuhan, semoga aneka tantangan dan kesulitan kami dalam menghayati iman kepada-Mu, justru semakin manjadikan iman kami itu mendalam dan tangguh karena kami percaya akan janji keselamatan-Mu. Amin. -agawpr-