Hari Biasa Pekan II Paskah
Kis. 5:27-33; Mzm. 34:2,9,17-18,19-20; Yoh. 3:31-36.
Barangsiapa percaya kepada Anak, ia beroleh hidup yang kekal
Barangsiapa percaya kepada Anak, ia beroleh hidup yang kekal
Betapa
luar biasanya kekuatan iman atau kepercayaan kepada Tuhan. Dengan iman
kepada-Nya, kita memperolah jaminan keselamatan dan kehidupan yang
kekal. Namun, kepercayaan kepada-Nya ini tentu bukanlah sekedar
pengetahuan intelektual dan pengakuan lahiriah di mulut saja tetapi
lebih-lebih merupakan pengakuan batiniah dalam hati yang diikuti dengan
ketaatan kepada-Nya. Pengakuan iman tidak bisa dipisahkan dari ketaatan
iman. Artinya, kalau kita mengaku percaya kepada Tuhan, kita harus mau
taat dan mengikuti kehendak-Nya, meski kadang terasa berat, tidak mudah
kita mengerti atau bahkan seolah-olah tidak masuk akal. Dalam hal ini,
Petrus dan para rasul yang lain telah memberikan teladan kepada kita
ketika mereka dengan tegas berkata: "Kita harus lebih taat kepada Allah
daripada kepada manusia" (bac 1).
Doa: Tuhan, berilah kami rahmat-Mu agar kami mempunyai pengakuan dan ketaatan iman yang besar. Amin. -agawpr-
Doa: Tuhan, berilah kami rahmat-Mu agar kami mempunyai pengakuan dan ketaatan iman yang besar. Amin. -agawpr-