| Home | Bacaan Harian | Support Renungan Pagi | Renungan Minggu Ini | Kisah Para Kudus | Katekese Iman Katolik | Privacy Policy |

CARI RENUNGAN

>

Tiap-tiap orang di antara kamu, yang tidak melepaskan dirinya dari segala miliknya, tidak dapat menjadi murid-Ku. (Luk 14,33)

Jumat, 31 Juli 2015
Peringatan Wajib St. Ignatius dari Loyola, Imam


Im. 23:1,4-11,15-16,27,34b-37;Mzm. 81:3-4,5-6ab,10-11ab;Mat. 13:54-58 Luk. 14:25-33.

Tiap-tiap orang di antara kamu, yang tidak melepaskan dirinya dari segala miliknya, tidak dapat menjadi murid-Ku. (Luk 14,33)

St. Ignatius Loyola, yang kita peringati hari ini, dapat kita identikan dengan Latihan Rohani yang ditulis dan diwariskannya kepada kita, khususnya kepada para Jesuit. Pada no. 23 dari Latihan Rohani tersebut, Ignatius menegaskan bahwa "Tujuan manusia diciptakan adalah memuji, menghormati, dan mengabdi Tuhan, dan dengan demikian menyelamatkan jiwanya". Untuk mencapai tujuan tersebut ada satu sikap yang ditekankan, yakni sikap lepas bebas (indefferent) yang dilawankan dengan sikap "lekat tidak teratur". Sikap "lekat tidak teratur" ini dapat dimaknai sebagai kecenderungan untuk terlalu bergantung pada sesuatu, termasuk juga seseorang, demi kepentingan diri sendiri (sikap-sikap egois). Sedangkan sikap lepas bebas adalah sikap tidak mau terikat secara mutlak terhadap apa pun atau siapa pun supaya dengan demikian kita dapat memilih hanya hal-hal yang mendukung pencapaian tujuan kita diciptakan, yakni untuk memuji, menghormati, dan mengabdi Tuhan, dan dengan demikian menyelamatkan jiwanya. Oleh karena itu, hendaknya kita "tak mencari-cari atau menginginkan kekayaan melebihi kemiskinan, tak menghendaki penghormatan melebihi penghinaan ataupun mengharap-harapkan hidup panjang melebihi hidup pendek, asalkan semua itu sama artinya bagi pengabdian kepada Tuhan kita dan keselamatan jiwaku sendiri" (no. 166).

Doa: Tuhan, berilah kami rahmat-Mu agar kami bisa bersikap lepas bebas sehingga kami dapat memilih hanya hal-hal yang mendukung kami untuk mengabdi Tuhan yang mendatangkan keselamatan bagi jiwa kami. Amin. -agawpr-

RD. Ag. Agus Widodo Collegio San Paolo Apostolo   Via di Torre Rossa 40 - 00165  Roma Italia

renunganpagi.id 2024 -

Privacy Policy