| Home | Bacaan Harian | Support Renungan Pagi | Renungan Minggu Ini | Kisah Para Kudus | Katekese Iman Katolik | Privacy Policy |

CARI RENUNGAN

>

Kobus: Duta Kristus


"Carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu. Sebab itu janganlah kalian kuatir akan hari esok, karena hari esok mempunyai kesusahannya sendiri."

Sabtu, 21 Juni 2014
Pw. St. Aloysius Gonzaga
 
2 Taw 24:17-25; Mzm 89:4-5.29-30.31-32.33-34; Mat 6:24-34
 
"Carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu. Sebab itu janganlah kalian kuatir akan hari esok, karena hari esok mempunyai kesusahannya sendiri."
           
Setahun yang lalu, saya datang ke Roma bersama dengan 2 frater yang sama-sama menjalani tugas perutusan untuk studi. Meski di Jogja sudah sempat belajar Bahasa Itali, namun masih jauh dari cukup. Suatu hari, salah seorang frater mengungkapkan kegelisahannya karena belum bisa bicara bahasa Itali kepada salah seorang teman yang sudah lebih lama tinggal di Itali. Sambil menunjuk berapa burung yang bertenger di atas pepohonan dekat jendela, teman tersebut menjawab, "Ndak usah kuatir, lihat burung-burung itu. Mereka tidak bisa berbahada Itali tetapi bisa hidup di Itali dengan gembira. Tiap hari nyanyi terus". Benar juga. Memang, hidup manusia tidak sesederhana hidup burung. Namun, bahwa Tuhan selalu memelihara, menjamin dan mencukupi kebutuhan kita, benar adanya. Salah satu buktinya, ketika setahun lalu kami sama sekali tidak bisa apa-apa, sekarang sudah lumayan. Paling tidak, bisa berkomunikasi dan memahami pengajaran dari para dosen serta mengerti isi dari buku-buku yang kami baca. Syukur pula, ujian-ujian berjalan dengan lancar dan lulus dengan baik. Saya yakin, kita masing-masing pernah merasa kuatir namun sekaligus mengalami pemeliharaan, pertolongan dan jaminan dari Tuhan. Maka, yakinlah selalu akan hal ini. Kemudian, dengan keyakinan bahwa Tuhan selalu memelihara, menolong, menjamin dan mencukupi kita, tidak perlu kita mencari-cari banyak hal yang tidak perlu, yang seolah-olah bisa menjamin kita. Cukuplah kita mencari Kerajaan Allah dan bekerjasama dengan Tuhan untuk menghadirkan Kerajaan-Nya itu di tengah-tengah kita, yakni dengan selalu mengupayakan kebenaran, damai sejahtera dan sukacita dalam Roh Kudus. "Sebab Kerajaan Allah bukanlah soal makanan dan minuman, tetapi soal kebenaran, damai sejahtera dan sukacita oleh roh Kudus" (Rm 14:17).

Doa: Tuhan, tolonglah kami untuk mengelola kekhawatiran-kekhawatiran kami supaya di atas segala-galanya kami selalu yakin akan pemeliharaan dan jaminan-Mu atas kami sehingga kami mampu mengupayakan kebenaran, damai sejahtera dan sukacita sebagai tanda hadirnya kerajaan-Mu. Amin. -agawpr-

Sabtu, 21 Juni 2014 Peringatan Wajib St. Aloysius Gonzaga, Biarawan

Sabtu, 21 Juni 2014
Peringatan Wajib St. Aloysius Gonzaga, Biarawan
 
“Jikalau saya memandang kebaikan Allah yang dalam seperti laut dan tanpa batas, pikiran saya seakan lenyap terkuasai oleh keagungan-Nya” (St. Aloysius Gonzaga)

 
Antifon Pembuka (Mzm 23:4.3)

Orang yang bersih tangannya dan murni hatinya, akan mendaki gunung Allah dan menghadap kemuliaan-Nya.

Doa Pagi 

 
Ya Yesus sumber hidup kami, bantulah kami untuk berani berpasrah pada kehendak Bapa dan mengarahkan hidup kami pada hal-hal ilahi agar hidup kami menjadi damai dan penuh sukacita. St. Aloysius Gonzaga, doakanlah kami. Amin.
 
Bacaan-bacaan dan Mazmur Tanggapan dari hari biasa, atau dari Rumus Umum Para Kudus (Biarawan), misalnya: 1Yoh 5:1-5; Mzm 16:1-2+5.7-8.11; R:5a; Mat 22:34-40
 
Hasutan dan kebencian kerapkali menutupi hati nurani yang bersih. Raja meninggalkan Tuhan dan murka-Nya terjadi atas Yehuda. Kerajaan binasa karena Allah tidak bersama mereka dan orang tidak mau berpihak kepada Allah.
 

Bacaan dari Kitab Kedua Tawarikh (24:17-25)
           
    
"Kalian telah membunuh Zakharia antara Bait Allah mezbah."
      
Sesudah Imam Yoyada meninggal dunia, para pemimpin Yehuda datang menyembah raja. Sejak itu raja mendengarkan mereka. Mereka meninggalkan rumah Tuhan, Allah nenek moyang mereka, lalu beribadahlah kepada tiang-tiang berhala dan patung-patung berhala. Oleh karena kesalahan itu Yehuda dan Yerusalem tertimpa murka. Namun Tuhan mengutus nabi-nabi kepada mereka, supaya mereka berbalik kepada-Nya. Nabi-nabi itu sungguh-sungguh memperingatkan mereka, tetapi mereka tidak mau mendengarkannya. Lalu Roh Allah menguasai Zakharia, putera imam Yoyada. Ia tampil di depan rakyat, dan berkata kepada mereka, “Beginilah sabda Tuhan, ‘Mengapa kalian melanggar perintah-perintah Tuhan, sehingga kalian tidak beruntung?’ Oleh karena kalian meninggalkan Tuhan, maka Ia pun meninggalkan kalian!” Tetapi mereka mengadakan persepakatan terhadap Zakharia, dan atas perintah raja mereka melempari dia dengan batu di pelataran rumah Tuhan. Raja Yoas tidak ingat akan kesetiaan yang ditunjukkan Yoyada, ayah Zakharia itu, terhadap dirinya. Ia membunuh putera Yoyada itu, dan pada saat kematiannya Zakharia berseru, “Semoga Tuhan melihatnya dan menuntut balas!” Pada pergantian tahun tentara Aram maju menyerang Yoas, dan masuk ke Yehuda dan Yerusalem. Dari bangsa itu semua pemimpin habis dibunuh, dan segala jarahan dikirimkan mereka kepada raja negeri Damsyik. Walaupun tentara Aram itu datang dengan orang sedikit, namun Tuhan menyerahkan tentara yang sangat besar kepada mereka, karena orang Yehuda telah meninggalkan Tuhan, Allah nenek moyang mereka. Demikianlah orang Aram melakukan penghukuman kepada Yoas. Ketika orang Aram pergi, Yoas ditinggalkan dengan luka-luka berat. Lalu para pengawalnya mengadakan persepakatan terhadap dia karena darah putera Imam Yoyada. Mereka membunuh Raja Yoas di atas tempat tidurnya. Ia mati dan dikuburkan di kota Daud, tetapi bukan di makam para raja.
Demikianlah sabda Tuhan
U. Syukur kepada Allah.
 
Mazmur Tanggapan do = f, 2/4, PS 868
Ref. Kerelaan Tuhan hendak kunyanyikan selama-lamanya.
Ayat. (Mzm 89:4-5.29-30.31-32.33-34; Ul: 2)
1. Engkau berkata, “Telah Kuikat perjanjian dengan orang pilihan-Ku, Aku telah bersumpah kepada Daud, hamba-Ku: Aku hendak menegakkan anak cucumu untuk selama-lamanya dan membangun takhtamu turun-temurun.”
2. Untuk selama-lamanya, Aku akan memelihara kasih setia-Ku bagi dia dan perjanjian-Ku dengannya akan Kupegang teguh. Aku akan menjamin kelestarian anak cucunya sepanjang masa, dan takhtanya seumur langit.
3. Jika anak-anaknya meninggalkan Taurat-Ku dan mereka tidak hidup menurut hukum-Ku; jika ketetapan-Ku mereka langgar dan perintah-perintah-Ku tidak mereka patuhi.
4. Maka akan Kubalas pelanggaran mereka dengan gada, dan kesalahan mereka dengan pukulan-pukulan. Tetapi kasih setia-Ku tidak akan Kujauhkan dari padanya dan Aku tidak akan berlaku curang dalam hal kesetiaan.

Bait Pengantar Injil
Ref. Alleluya, alleluya
Ayat. (2Kor 8:9)
Yesus Kristus telah menjadi miskin, sekalipun Ia kaya, agar berkat kemiskinan-Nya, kalian menjadi kaya.
 
Kita tidak perlu kuatir karena Allah yang menyelenggarakan seluruh hidup kita. Syaratnya, kita diminta mendahulukan Kerajaan Allah dan kebenaran-Nya. Beranilah mengatakan: cukup terhadap segala sesuatu maka tidak akan menjadi orang yang serakah terhadap apa yang tidak membawa kepada Kerajaan Allah.
 
Inilah Injil Yesus Kristus menurut Matius (6:24-34)
    
"Janganlah khawatir akan hari esok."
   
Dalam khotbah di bukit, berkatalah Yesus, “Tak seorang pun dapat mengabdi kepada dua tuan. Karena jika demikian, ia akan membenci yang seorang dan mengasihi yang lain, atau ia akan setia kepada yang seorang dan tidak mengindahkan yang lain. Kalian tidak dapat mengabdi kepada Allah dan kepada Mamon. Karena itu Aku berkata kepadamu: Janganlah kuatir akan hidupmu, apa yang hendak kalian makan atau minum, dan janganlah kuatir pula akan tubuhmu, apa yang hendak kalian pakai. Bukankah hidup itu lebih penting daripada makanan, dan tubuh itu lebih penting daripada pakaian? Pandanglah burung-burung di langit, yang tidak menabur dan tidak menuai, dan tidak mengumpulkan bekal dalam lumbung, toh diberi makan oleh Bapamu yang di surga. Bukankah kalian jauh melebihi burung-burung itu? Siapakah di antara kalian yang karena kekuatirannya dapat menambahkan sehasta saja pada jalan hidupnya? Dan mengapakah kalian kuatir akan pakaian? Perhatikanlah bunga bakung di ladang, yang tumbuh tanpa bekerja dan tanpa memintal. Namun Aku berkata kepadamu, Salomo dalam segala kemegahannya pun tidak berpakaian seindah salah satu dari bunga itu. Jadi jika demikian Allah mendandani rumput di ladang, yang hari ini ada dan esok dibunag ke dalam api, tidakkah Ia akan lebih lagi mendandani kalian, hai orang yang kurang percaya? Maka janganlah kalian kuatir dan berkata, ‘Apakah yang akan kami makan? Apakah yang akan kami minum? Apakah yang akan kami pakai? Semua itu dicari bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah. Akan tetapi Bapamu yang di surga tahu, bahwa kalian memerlukan semuanya itu. Maka carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu. Sebab itu janganlah kalian kuatir akan hari esok, karena hari esok mempunyai kesusahannya sendiri. Kesusahan sehari cukuplah untuk sehari.”
Inilah Injil Tuhan kita!
U. Sabda-Mu sungguh mengagumkan!
   
Renungan

  
Percayalah bahwa hidup kita ada di tangan Allah. Oleh sebab itu hendaklah kita buang segala kekhawatiran akan apa yang akan kita makan, apa yang akan kita minum atau apa yang akan kita pakai. Bila hal ini terus menerus menjadi kekhawatiran, maka kita termasuk orang yang tidak beriman dan tidak mengenal Allah. Padahal Bapa di surga tahu apa yang kita butuhkan. Maka carilah lebih dahulu Kerajaan Allah dengan segala kebenarannya dan semuanya akan ditambahkan kepada kita.

Doa Malam

Syukur dan terima kasih Yesus, Engkau senantiasa membimbing langkah kami. Malam ini kami serahkan segala usaha kami kepada-Mu. Kiranya Engkau sendiri yang menyempurnakan apa yang kurang dalam usaha kami. Amin.

RUAH

"Mata adalah pelita tubuh. Jika matamu baik, teranglah seluruh tubuhmu; jika matamu jahat, gelaplah seluruh tubuhmu."

Jumat, 20 Juni 2014
Hari Biasa Pekan XI
 
2 Raj 11:1-4.9-18.20; Mzm 132:11.12.13-14.17-18; Mat 6:19-23
 
"Mata adalah pelita tubuh. Jika matamu baik, teranglah seluruh tubuhmu; jika matamu jahat, gelaplah seluruh tubuhmu."
 
Mata adalah bagian tubuh kita yang amat penting. Berdasarkan apa yang kita lihat dengan mata, kita memiliki kesan dan penilaian tertentu, kemudian mempertimbangkannya dan menjatuhkan pilihan. Hal ini amat jelas kalau misalnya kita berbelanja. Kita melihat-lihat barang yang dijual di pasar atau toko atau supermarket atau mall lalu memberikan penilaian, mempertimbangkan dan memilih barang mana yang kita beli. Sebab, dengan mata kita bisa membedakan mana yang baik dan mana yang buruk, mana yang harus kita pilih dan mana yang tidak. Sebagai orang beriman, kita tidak hanya memiliki mata fisik atau mata indrawi tetapi juga memiliki mata hati dan mata iman. Mata indrawi dimiliki baik oleh manusia maupun binatang; mata hati dimiliki oleh semua orang dalam hati nuraninya; mata iman dimiliki oleh orang beriman. Kita adalah orang beriman. Maka, untuk melihat sesuatu itu baik atau tidak, layak kita pilih atau tidak, kita tidak cukup hanya menggunakan mata indrawi saja tetapi juga harus menggunakan mata hati dan mata iman. Yesus menghendaki agar kita memilih serta mengumpulkan harta surgawi. Hanya dengan mata indrawi saja, kita tidak dapat melihatnya sehingga kita harus menggunakan juga mata hati dan mata iman. Bahkan, dengan mata hati dan mata iman, harta duniawi dapat kita gunakan sebagai sarana untuk mendapatkan dan mengumpulkan harta surgawi. Misalnya, kita menggunakan uang dan harta kekayaan lain yang kita miliki untuk menolong dan melayani orang lain. Memberi dan berbagi serta melayani orang lain, lebih-lebih orang yang kecil, lemah, miskin, tersingkir dan difabel merupakan salah satu cara bagi kita mengumpulkan harta surgawi. Sebab, apa yang kita lakukan untuk orang-orang tersebut, sesungguhnya kita abdikan kepada Tuhan dan pada saatnya, Tuhan akan bersabda, "Mari, hai kamu yang diberkati oleh Bapa-Ku, terimalah Kerajaan yang telah disediakan bagimu sejak dunia dijadikan" (Mat 25:34).

Doa: Tuhan, bantulah kami untuk menggunakan mata indrawi, mata hati dan mata iman kami dengan baik sehingga kami mampu melihat dan mengumpulkan harta surgawi. Amin. -agawpr-

Jumat, 20 Juni 2014 Hari Biasa Pekan XI

Jumat, 20 Juni 2014
Hari Biasa Pekan XI
         
Hendaklah Tuhan dimuliakan, sebab Dialah yang membuat kamu baik, apabila kamu memang baik! (St. Agustinus)

 
Antifon Pembuka (Mzm 34:6)
 
Arahkanlah pandanganmu kepada Tuhan, maka mukamu akan berseri-seri dan takkan malu tersipu-sipu.
 
Doa Pagi
 

Allah Bapa di surga, kami bersyukur, karena tiada seorang pun yang menantikan keselamatan dengan sia-sia. Semoga Sabda Putra-Mu menjadi tantangan bagi kami untuk membangun kota-Mu, tempat Engkau menyempurnakan segalanya dan tempat kami menemukan kebebasan dan kedamaian. Dengan pengantaraan Yesus Kristus, Putra-Mu, Tuhan kami, yang bersama Dikau, dalam persatuan Roh Kudus, hidup dan berkuasa kini dan sepanjang masa. Amin.
 

Sebagaimana keberanian para wanita yang telah menyelamatkan Musa (Kel 2), Yoseba, adik Ahazia, menyelamatkan Yoas dari tangan Atalya yang ingin membunuhnya. Tempat berlindung tidak lain adalah Bait Suci, dan pelindungnya ialah Imam Yoyada, yang mengurapi Yoas menjadi raja. Kekuatan jahat hancur karena orang tidak percaya kepada Allah.

 
Bacaan dari Kitab Kedua Raja-Raja (11:1-4.9-18.20)
    
 "Mereka mengurapi Yoas dan berseru, 'Hiduplah Raja!'"
        
Ketika Atalya, ibu Ahazia, melihat bahwa anaknya sudah mati, maka bangkitlah ia membinasakan semua keturunan raja. Tetapi Yoseba, anak perempuan raja Yoram, saudara perempuan Ahazia, mengambil Yoas bin Ahazia, menculik dia dari tengah-tengah anak-anak raja yang hendak dibunuh itu, memasukkan dia dengan inang penyusunya ke dalam gudang tempat tidur, dan menyembunyikan dia terhadap Atalya, sehingga dia tidak dibunuh. Maka tinggallah dia enam tahun lamanya bersama-sama perempuan itu dengan bersembunyi di rumah TUHAN, sementara Atalya memerintah negeri. Dalam tahun yang ketujuh Yoyada mengundang para kepala pasukan seratus dari orang Kari dan dari pasukan bentara penunggu. Disuruhnyalah mereka datang kepadanya di rumah TUHAN, lalu diikatnya perjanjian dengan mereka dengan menyuruh mereka bersumpah di rumah TUHAN. Kemudian diperlihatkannyalah anak raja itu kepada mereka. Para kepala pasukan seratus itu melakukan tepat seperti yang diperintahkan imam Yoyada. Masing-masing mengambil orang-orangnya yang selesai bertugas pada hari Sabat bersama-sama dengan orang-orang yang masuk bertugas pada hari itu, lalu datanglah mereka kepada imam Yoyada. Imam memberikan kepada para kepala pasukan seratus itu tombak-tombak dan perisai-perisai kepunyaan raja Daud yang ada di rumah TUHAN. Kemudian para bentara itu, masing-masing dengan senjatanya di tangannya, mengambil tempatnya di lambung kanan sampai ke lambung kiri rumah itu, dengan mengelilingi mezbah dan rumah itu untuk melindungi raja. Sesudah itu Yoyada membawa anak raja itu ke luar, mengenakan jejamang kepadanya dan memberikan hukum Allah kepadanya. Mereka menobatkan dia menjadi raja serta mengurapinya, dan sambil bertepuk tangan berserulah mereka: "Hiduplah raja!" Ketika Atalya mendengar suara bentara-bentara penunggu dan rakyat, pergilah ia mendapatkan rakyat itu ke dalam rumah TUHAN. Lalu dilihatnyalah raja berdiri dekat tiang menurut kebiasaan, sedang para pemimpin dengan para pemegang nafiri ada dekat raja. Dan seluruh rakyat negeri bersukaria sambil meniup nafiri. Maka Atalya mengoyakkan pakaiannya sambil berseru: "Khianat, khianat!" Tetapi imam Yoyada memerintahkan para kepala pasukan seratus, yakni orang-orang yang mengepalai tentara, katanya kepada mereka: "Bawalah dia keluar dari barisan! Siapa yang memihak kepadanya bunuhlah dengan pedang!" Sebab tadinya imam itu telah berkata: "Janganlah ia dibunuh di rumah TUHAN!" Lalu mereka menangkap perempuan itu. Pada waktu ia masuk ke istana raja dengan melalui pintu bagi kuda, dibunuhlah dia di situ. Kemudian Yoyada mengikat perjanjian antara TUHAN dengan raja dan rakyat, bahwa mereka menjadi umat TUHAN; juga antara raja dengan rakyat. Sesudah itu masuklah seluruh rakyat negeri ke rumah Baal, lalu merobohkannya; mereka memecahkan sama sekali mezbah-mezbahnya dan patung-patung dan membunuh Matan, imam Baal, di depan mezbah-mezbah itu. Kemudian imam Yoyada mengangkat penjaga-penjaga untuk rumah TUHAN. Bersukarialah seluruh rakyat negeri dan amanlah kota itu, setelah Atalya mati dibunuh dengan pedang di istana raja.
Demikianlah sabda Tuhan
U. Syukur kepada Allah.
 
Mazmur Tanggapan
Ref. Tuhan telah memilih Sion menjadi tempat kedudukan-Nya.
Ayat. (Mzm 132:11.12.13-14.17-18)

1. Tuhan telah menyatakan sumpah setia kepada Daud , Ia tidak akan memungkirinya: “Seorang anak kandungmu akan Kududukkan di atas takhtamu.
2. Jika anak-anakmu berpegang pada perjanjian-Ku, dan pada peraturan yang Kuajarkan kepada mereka, maka selamanya anak-anak mereka akan duduk di atas takhtamu.”
3. Sebab Tuhan telah memilih Sion, dan mengingininya menjadi tempat kedudukan-Nya, "Inilah tempat peristirahatan-Ku untuk selama-lamanya, di sini Aku hendak diam, sebab Aku mengingininya".
4. Di sanalah Aku akan menumbuhkan sebuah tanduk bagi Daud, dan menyediakan pelita bagi orang yang Kuurapi. Musuh-musuhnya akan Kutudungi pakaian keaiban, tetapi ia sendiri akan mengenakan mahkota yang semarak!”

Bait Pengantar Injil do = f, 4/4, PS 960
Ref. Alleluya, alleluya, alleluya
Ayat. Berbahagialah orang yang miskin di hadapan Allah, sebab milik merekalah Kerajaan Allah.
 
Yesus menawarkan harta surgawi yang takkan dapat rusak karena ngengat dan karat. Harta seperti inilah yang mesti dicari setiap hari. Sayang, banyak orang menghabiskan seluruh waktu dan energinya hanya untuk mencari harta duniawi.
 

Inilah Injil Yesus Kristus menurut Matius (6:19-23)
  
    
"Di mana hartamu berada, di situ pula hatimu."
   
Dalam khotbah di bukit, berkatalah Yesus, "Janganlah kamu mengumpulkan harta di bumi; di bumi ngengat dan karat merusakkannya dan pencuri membongkar serta mencurinya. Tetapi kumpulkanlah bagimu harta di sorga; di sorga ngengat dan karat tidak merusakkannya dan pencuri tidak membongkar serta mencurinya. Karena di mana hartamu berada, di situ juga hatimu berada. Mata adalah pelita tubuh. Jika matamu baik, teranglah seluruh tubuhmu; jika matamu jahat, gelaplah seluruh tubuhmu. Jadi jika terang yang ada padamu gelap, betapa gelapnya kegelapan itu.
Inilah Injil Tuhan kita!
U. Sabda-Mu sungguh mengagumkan!
   
Renungan 

   
Kita perlu waspada dengan harta dunia, karena di mana ada harta di situ hati kita berada. Bila kita memiliki banyak harta, bagilah! Biarlah banyak orang menjadi bahagia karena turut menikmati harta kita. Orang Kristen hendaknya memiliki semangat berbagi.
 
Doa Malam
 
Ya Yesus, berkatilah malam ini agar esok hari kami dapat bangun dan memandang hari yang baru bukan sebagai beban tetapi sebagai kesempatan untuk berjuang dan hidup dalam terang-Mu. Sebab Engkaulah Sang Terang Sejatil. Amin.
    
RUAH

Dalam khotbah di bukit, berkatalah Yesus, “Bila kalian berdoa janganlah bertele-tele seperti kebiasaan orang yang tidak mengenal Allah. Mereka menyangka doanya akan dikabulkan karena banyaknya kata-kata. ... Karena Bapamu tahu apa yang kalian perlukan, sebelum kalian minta kepada-Nya."

Kamis, 19 Juni 2014
Hari Biasa Pekan XI

Sir 48:1-14;  Mzm 97:1-2.3-4.5-6.7; Mat 6:7-15

Dalam khotbah di bukit, berkatalah Yesus, “Bila kalian berdoa janganlah bertele-tele seperti kebiasaan orang yang tidak mengenal Allah. Mereka menyangka doanya akan dikabulkan karena banyaknya kata-kata. ... Karena Bapamu tahu apa yang kalian perlukan, sebelum kalian minta kepada-Nya."

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, "bertele-tele" berarti bercakap-cakap tidak jelas ujung pangkalnya, melantur-lantur, berlarut-larut; bodoh, kurang akal. Persis inilah yang dimaksudkan Yesus. Ia menegaskan agar kita jangan berdoa secara berlarut-larut dan ngelantur dengan banyak kata tidak tidak jelas. Doa yang demikian menunjukkan bahwa kita tidak mengenal Allah, padahal Allah Bapa sungguh mengenal kita. Bahkan, Ia tahu apa yang kita perlukan sebelum kita memintanya. Kalau demikian, lantas kita berdoa sebentar saja dan cepat-cepat, to the point minta apa, gitu? Eits, Yesus tidak mengatakan demikian. Yesus meminta supaya kalau berdoa, kita jangan bertele-tele dengan banyak kata. Ia tidak meminta agar kita berdoa sebentar dan cepat-cepat. Doa adalah berkomunikasi dan bercakap-cakap dengan Tuhan. Jadi harus ada dialog timbal balik. Bukan hanya kita saja yang berkata-kata. Tuhan juga ingin berbicara dengan kita. Nah, untuk itu kita berdoa dengan sedikit kata yang jelas lalu memberi kesempatan kepada Tuhan untuk berbicara kepada kita dan kita mendengarkan. Maka, dalam kesempatan doa pribadi, sangatlah penting kita sekedar hening di hadapan Tuhan, misalnya di hadapan Sakramen Mahakudus. Bukankah kalau dalam salah satu bagian Bapa Kami, Yesus mengajarkan agar kita berdoa, "Bapa Kami yang ada di surga ...Jadilah kehendak-Mu di atas bumi seperti di dalam surga", itu berarti kita harus hening dan mendengar Tuhan mengatakan apa kehendak-Nya atas diri kita atau Dia menghendaki apa dari kita? Yesus sendiri selalu memberi contoh. Ketika ada orang datang kepada-Nya, ia bertanya, "Apa yang kamu kehendaki supaya Aku perbuat bagimu?" (Mat 20:32; Mrk 10:36). Nah, sekarang dalam doa pun kita hendaknya juga bertanya kepada Tuhan, "Tuhan, apa yang Kau kehendaki supaya aku perbuat bagi-Mu"? Lalu, dalam hening kita mendengarkan Dia.

Doa: "Tuhan, apa yang Kau kehendaki supaya aku perbuat bagi-Mu? Bantulah aku mengerti dan melaksakan kehendak-Mu. ... (hening secukupnya) ... Amin. -agawpr-

Kamis, 19 Juni 2014 Hari Biasa Pekan XI

Kamis, 19 Juni 2014
Hari Biasa Pekan XI

“Jika saya memandang kebaikan Allah yang dalam seperti laut dan tanpa batas, pikiran saya serasa lenyap dikuasai keagungan-Nya” (St. Aloysius Gonzaga)

 
Antifon Pembuka (Mzm 111:3-4)   
  
Agung dan semaraklah karya Tuhan, keadilan-Nya tetap untuk selama-lamanya. Perbuatan-Nya yang agung pantas dikenang. Tuhan itu pengasih dan penyayang.

Doa Pagi

    
Allah yang Mahakuasa dan kekal, Engkau mengangkat Nabi Elia untuk mengembalikan hati bapa kepada anaknya serta memulihkan segala suku Yakub. Penuhilah kami dengan berkat-Mu dan jadikanlah kami pembawa damai bagi sesama. Dengan pengantaraan Kristus, Tuhan kami. Amin.

 Teladan Elia dan Elisa adalah teladan kenabian. Mereka berdua menjadi tanda kuasa Allah. Mereka menampakkan kehadiran Allah dalam hidup hingga kematian mereka.

 
Bacaan dari Kitab Putera Sirakh (48:1-14)
  
"Elia terangkat dalam badai, dan Elisa dipenuhi dengan rohnya."
   
 Dahulu kala tampillah Nabi Elia, bagaikan api; sabdanya membakar laksana obor. Dialah yang mendatangkan kelaparan atas orang Israel dan karena geramnya, jumlah mereka dijadikannya sedikit. Atas firman Tuhan langit dikunci olehnya, dan api diturunkannya sampai tiga kali. Betapa mulialah engkau, hai Elia, dengan segala mukjizatmu! Siapa dapat memegahkan diri sama dengan dikau? Orang mati kaubangkitkan dari alam arwah dan dari dunia orang mati dengan sabda Yang Mahatinggi. Raja-raja kauturunkan sampai jatuh binasa, dan orang-orang tersohor kaujatuhkan dari tempat tidurnya. Teguran kaudengar di Gunung Sinai, dan di Gunung Horeb keputusan untuk balas dendam. Engkau mengurapi raja-raja untuk menimpakan balasan, dan nabi-nabi kauurapi menjadi penggantimu. Dalam olak angin berapi engkau diangkat, dalam kereta dengan kuda-kuda berapi. Engkau tercantum dalam ancaman-ancaman tentang masa depan untuk meredakan kemurkaan sebelum meletus, dan mengembalikan hati bapa kepada anaknya serta memulihkan segala suku Yakub. Berbahagialah orang yang telah melihat dikau, dan yang meninggal dalam kasih, sebab kami pun pasti akan hidup. Elia ditutupi dengan olak angin, tetapi Elisa dipenuhi dengan rohnya. Selama hidup Elisa tidak gentar terhadap seorang penguasa, dan tidak seorang pun menaklukkannya. Tidak ada sesuatu pun yang terlalu ajaib baginya, bahkan di kubur pun jenazahnya masih bernubuat. Sepanjang hidupnya ia membuat mukjizat, dan malah ketika meninggal pekerjaannya menakjubkan.

Demikianlah sabda Tuhan
U. Syukur kepada Allah.

Mazmur Tanggapan do = g, 2/4, PS 836

Ref. Segala bangsa bertepuk tanganlah berpekiklah untuk Allah raja semesta.
Ayat. (Mzm 97:1-2.3-4.5-6.7; R:9a)

1. Tuhan adalah Raja. Biarlah bumi bersorak-sorai, biarlah banyak pulau bersukacita! Awan dan kekelaman ada di sekeliling-Nya, keadilan dan hukum adalah tumpuan takhta-Nya.
2. Api menjalar di hadapan-Nya, dan menghanguskan para lawan di sekeliling-Nya. Kilat-kilat-Nya menerangi dunia, bumi melihatnya dan gemetar.
3. Gunung-gunung luluh laksana lilin di hadapan Tuhan, di hadapan Tuhan semesta alam. Langit memberitakan keadilan-Nya dan segala bangsa melihat kemuliaan-Nya.
4. Akan mendapat malulah semua orang yang beribadah kepada patung, orang yang memegahkan diri karena berhala-berhala; segala dewata sujud menyembah Allah.

Bait Pengantar Injil do = f, 2/4, PS 956

Ref. Alleluya, alleluya, alleluya. Alleluya, alleluya, alleluya
Ayat. Kalian akan menerima roh pengangkatan menjadi anak, dalam roh itu kita akan berseru, “Abba, ya Bapa”.
     
Ajaran Yesus tentang doa sungguh berpusat pada persekutuan dengan Bapa. Doa Bapa Kami terarah kepada kemuliaan Allah. Sesama adalah gambaran kasih Allah dalam hidup kita.
 

Inilah Injil Yesus Kristus menurut Matius (6:7-15)

 
"Berdoalah kalian demikianlah."
   
Dalam khotbah di bukit berkatalah Yesus, “Bila kalian berdoa janganlah bertele-tele seperti kebiasaan orang yang tidak mengenal Allah. Mereka menyangka doanya akan dikabulkan karena banyaknya kata-kata. Jadi janganlah kalian seperti mereka. Karena Bapamu tahu apa yang kalian perlukan, sebelum kalian minta kepada-Nya. Maka berdoalah kalian demikian, ‘Bapa kami, yang ada di surga, dimuliakanlah nama-Mu. Datanglah kerajaan-Mu. Jadilah kehendak-Mu di atas bumi seperti di surga. Berilah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya, dan ampunilah kesalahan kami, seperti kami pun mengampuni yang bersalah kepada kami. Dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan. Tetapi bebaskanlah kami dari yang jahat. Amin.’ Karena, jikalau kalian mengampuni kesalahan orang, Bapamu yang di surga akan mengampuni kalian pula. Tetapi jikalau kalian tidak mengampuni orang, Bapamu pun tidak akan mengampuni kesalahanmu.”

Inilah Injil Tuhan kita!
U. Sabda-Mu sungguh mengagumkan!

Renungan
 
 Satu permintaan dari Yesus ialah agar kita berdoa dengan singkat, tepat dan padat berisi. Doa yang bertele-tele merupakan kebiasaan orang yang tidak mengenal Allah. Pengabulan doa tidak tergantung dari banyaknya kata-kata tetapi iman dan penyerahan diri seutuhnya pada kehendak Allah. Allah  telah mengetahui apa yang kita minta dan kita butuhkan. Dengan iman, kita gantungkan semua permohonan kita kepada Allah. Lalu Yesus mengajarkan doa BAPA KAMI. Doa ini singkat tetapi mencakup segalanya.   

Doa Malam   

Terima kasih Yesus, Engkau telah mengajarkan kami suatu doa yang sempurna. Berkatilah kami agar selalu berdoa “Bapa Kami” dengan penuh iman dan sepenuh hati. Amin.    
     
RUAH

terima kasih telah mengunjungi renunganpagi.id, jika Anda merasa diberkati dengan renungan ini, Anda dapat membantu kami dengan memberikan persembahan kasih. Donasi Anda dapat dikirimkan melalui QRIS klik link. Kami membutuhkan dukungan Anda untuk terus menghubungkan orang-orang dengan Kristus dan Gereja. Tuhan memberkati

renunganpagi.id 2024 -

Privacy Policy