| Home | Bacaan Harian | Support Renungan Pagi | Renungan Minggu Ini | Kisah Para Kudus | Katekese Iman Katolik | Privacy Policy |

CARI RENUNGAN

>

Rasul: "Mengapa kami tidak dapat mengusir setan itu?" Yesus: "Karena kamu kurang percaya"

Sabtu, 08 Agustus 2015
Peringatan Wajib St Dominikus, Imam dan Pendiri Ordo Pengkotbah

     

Ul 6:4-13; Mzm 18:2-3a,3bc-4,47,51ab; Mat 17:14-20

Rasul: "Mengapa kami tidak dapat mengusir setan itu?"
Yesus: "Karena kamu kurang percaya"
 
Mengapa kita seringkali kalah terhadap godaan dan sampai akhirnya jatuh ke dalam dosa? Mengapa kita tidak bisa mengusir setan yang menggoda kita? Jawabannya adalah karena kita kurang beriman. Memang, mengusir setan merupakan problem yang kompleks. Kita tahu, para murid sudah diberi kuasa khusus oleh Yesus untuk mengusir setan. Namun, mereka masih gagal juga. Jadi ya kalau kita gagal melawan godaan setan itu masih wajar. Kita belajar dari para murid: ketika mereka gagal, mereka membawa persoalan kepada Yesus dan Ia kemudian menyelesaikannya sampai tuntas. Maka, kalau kita gagal melawan atau mengusir godaan setan, kita jangan putus asa. Masih ada Tuhan yang senantiasa siap membantu kita. Tuhan seringkali hadir dalam diri sesama, teman, sahabat, pembimbing, dll. Mereka-mereka inilah seringkali membantu kita untuk melawan godaan, untuk mengusir setan. Oleh karena itu, hidup bersama atau berkomunitas, saling bercerita satu sama lain kemudian saling meneguhkan dan memberi masukan, adalah salah satu cara atau sarana untuk menghindarkan diri dari kejatuhan akibat godaan setan. Sebab, dalam kebersamaan yang membangun itulah iman kita juga semakin dikuatkan dan Tuhan sendiri hadir: "Di mana ada dua atau tiga orang berkumpul dalam nama-Ku, aku akan hadir di tengah-tengah mereka" (Mat 18,20).

Doa: Tuhan, berilah kami rahmat-Mu agar kami mampu melawan godaan dan mengisir setan yang senantiasa mengintai kami. Amin. -agawpr.net-

Reverendus Dominus Ag. Agus Widodo
  
Collegio San Paolo Apostolo 
Via di Torre Rossa 40 - 00165 Roma 
Italia
Imam Diosesan Keuskupan Agung Semarang

Sabtu, 08 Agustus 2015 Peringatan Wajib St. Dominikus, Imam dan Pendiri Ordo Pengkotbah

Sabtu, 08 Agustus 2015
Peringatan Wajib St. Dominikus, Imam dan Pendiri Ordo Pengkotbah

“Saya mengenal Dominikus sebagi penganut jalan hidup para rasul yang setia, dan pasti ia di surga ikut mendapatkan kemuliaan para rasul” (Paus Gregorius IX)

Antifon Pembuka (Mzm 132:9)

Semoga para imam-Mu berpakaian kesucian, dan umat-Mu bersorak kegirangan.

Doa Pagi


Allah Bapa yang arif bijaksana, Santo Dominikus dengan warta kebenarannya telah menyelamatkan umat-Mu pada masa yang lalu. Semoga kini ia tetap menolong Gereja-Mu dengan jasa dan doanya serta menjadi pelindung kami yang setia. Dengan pengantaraan Yesus Kristus, Putra-Mu, Tuhan kami, yang bersama Dikau dalam persatuan Roh Kudus, hidup dan berkuasa, Allah, sepanjang segala masa. Amin.
 
Musa menegaskan kembali kepada bangsa Israel bahwa Allah itu Esa. Oleh karena itu, mereka harus memiliki ketetapan hati untuk terus menerus memelihara iman tersebut dan mencintai Allah dengan segenap hati, jiwa dan kekuatan.

 
Bacaan dari Kitab Ulangan (6:4-13)
    
  
"Kasihilah Allahmu dengan segenap hati!"
     
Musa berkata kepada umat Israel, “Dengarlah hai orang Israel: Tuhanlah Allah kita, Tuhan itu esa! Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hati, dengan segenap jiwa dan segenap kekuatanmu! Apa yang kuperintahkan kepadamu pada hari ini haruslah engkau perhatikan. Semuanya itu harus kauajarkan berulang kali kepada anak-anakmu, dan kaubicarakan apabila engkau duduk di rumah, apabila engkau sedang dalam perjalanan, apabila engkau berbaring dan bangun; haruslah kauikatkan sebagai tanda pada dahimu. Engkau harus menuliskannya pada tiang pintu rumahmu dan pada pintu gerbangmu. Maka apabila Tuhan, Allahmu, telah membawa engkau masuk ke negeri yang dijanjikan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu, yakni Abraham, Ishak dan Yakub, untuk memberikannya kepadamu, yaitu kota-kota yang besar dan baik yang tidak kaudirikan; rumah-rumah yang sudah penuh pelbagai barang berharga; sumur-sumur yang tidak kaugali; kebun-kebun anggur dan zaitun yang tidak kautanami; dan apabila engkau sudah makan dan menjadi kenyang, berhati-hatilah, jangan sampai engkau melupakan Tuhan, yang telah membawa engkau keluar dari tanah Mesir, dari rumah perbudakan. Engkau harus takwa kepada Tuhan Allahmu. Kepada Dia engkau harus beribadah dan demi nama-Nyalah engkau harus bersumpah.”
Demikianlah sabda Tuhan
U. Syukur kepada Allah
 
Mazmur Tanggapan
Ref. Aku mengasihi Engkau, ya Tuhan, kekuatanku.
Ayat. (Mzm 18:2-3a,3bc-44,47,51ab)
1. Aku mengasihi Engkau, ya Tuhan, kekuatanku! Ya Tuhan, bukit batuku, kubu pertahanan dan penyelamatku.
2. Allahku, gunung batuku, tempat aku berlindung, perisaiku, tanduk keselamatanku, kota bentengku. Terpujilah Tuhan, seruku; maka aku pun selamat dari para musuhku.
3. Tuhan itu hidup! Terpujilah Gunung Batuku, dan mulialah Allah Penyelamatku, Tuhan mengaruniakan keselamatan yang besar kepada raja yang diangkat-Nya; Ia menunjukkan kasih setia kepada orang yang diurapi-Nya.

Bait Pengantar Injil
Ref. Alleluya
Ayat. (2Tim 1:10b)
Penebus kita Yesus Kristus telah membinasakan maut dan menerangi hidup dengan Injil.
 
Iman akan Allah diperlukan dalam banyak perkara kehidupan kita. Para murid yang kurang percaya tidak mampu mengusir roh jahat yang merasuki seorang anak. Yesus menyadarkan mereka kembali akan perlunya kekuatan iman.
 
Inilah Injil Yesus Kristus menurut Matius (17:14-20)
    
"Sekiranya kalian mempunyai iman, tiada yang mustahil bagimu."
   
Sekali peristiwa datanglah seorang mendapatkan Yesus dan menyembah, katanya, “Tuhan, kasihanilah anakku. Ia sakit ayan dan sangat menderita. Ia sering jatuh ke dalam api dan juga sering ke dalam air. Aku sudah membawanya kepada murid-murid-Mu, tetapi mereka tidak dapat menyembuhkannya.” Maka kata Yesus, “Hai kalian, angkatan yang tidak percaya dan sesat, berapa lama lagi Aku harus tinggal di antara kalian? Berapa lama lagi Aku harus sabar terhadap kalian? Bawalah anak itu ke mari!” Dengan keras Yesus menegur roh jahat itu lalu keluarlah ia dari padanya, dan anak itu sembuh seketika itu juga. Kemudian ketika mereka sendirian, para murid menghampiri Yesus dan bertanya, “Mengapa kami tidak dapat mengusir setan itu?” Yesus menjawab, “Karena kalian kurang percaya. Sebab Aku berkata kepadamu: Sungguh, sekiranya kalian mempunyai iman sebesar biji sesawi saja, kalian dapat berkata kepada gunung ini, ‘Pindahlah dari sini ke sana’, maka gunung ini akan pindah; dan tiada yang mustahil bagimu.”
Demikianlah Injil Tuhan
U. Terpujilah Kristus
 
Renungan
 
Siapa dapat mengusir setan? Pasti bukan hanya orang-orang tertentu. Setiap pengikut Kristus diberi kuasa untuk mengusir setan. Bila kita masih tidak bisa mengusir, tentu karena kita kurang percaya! Firman hari ini mendorong kita untuk makin meningkatkan iman kita. Kita harus yakin bahwa kita bisa mengusir setan baik dari dalam diri kita sendiri maupun dalam diri orang lain. Salah satu caranya, dengan banyak berdoa. Setan dengan sendirinya terusir dari orang beriman yang selalu tekun berdoa.

Antifon Komuni (Mat 17:20)

Sekiranya ada iman padamu, tiada yang mustahil bagimu.

Doa Malam

Yesus yang baik, aku bersyukur, karena Engkau begitu sabar terhadapku yang bebal ini. Setiap kali Engkau mengajak aku untuk kembali ke jalan yang baik dan menyelamatkan. Tuhan Yesus, kuatkan imanku dan topanglah aku supaya tidak mudah goyah dan berputus asa. Amin.


RUAH

"Barangsiapa kehilangan nyawanya karena Aku, ia akan memperolehnya."

Jumat, 07 Agustus 2015
Hari Biasa Pekan XVIII (Jumat Pertama)

Ul 4:32-40; Mzm 77:12-13,14-15,16,21; Mat 16:24-28

"Barangsiapa kehilangan nyawanya karena Aku, ia akan memperolehnya."

Sebuah keluarga yang sekitar setahun ini membangun rumah dan baru-baru ini rumahnya itu diberkati mengatakan kepada saya kalau uang dan tabungannya habis untuk beaya pembangunan rumah itu. Ya memang demikian: untuk mendapatkan sesuatu yang lain, kita harus rela mengorbankan atau melepaskan sesuatu hal yang kita miliki. Keluarga itu, untuk memiliki rumah baru, harus rela melepaskan uangnya dan mengorbankan sekian banyak kayu jati yang sekian tahun lalu ditanamnya. Demikian pula, untuk mendapatkan hidup yang kekal kita harus rela mengorbankan hidup kita di dunia ini. Bukankan kita semua setuju bahwa untuk masuk surga kita harus mati terlebih dahulu. Namun, kematian yang bagaimana yang menghantar kita untuk mendapatkan kehidupan abadi itu? Tentu kita tidak tahu pasti karena hanya Tuhan yang berhak menentukan. Namun, setidaknya Tuhan juga memberikan indikasi kepada kita. Salah satunya adalah kematian yang didahului dengan pengorbanan. Artinya, sebelum kita mati, kita memanfaatkan dengan sebaik-baiknya waktu diberikan kepada kita untuk hidup, salah satunya dengan mengasihi dan rela berkorban bagi sesama. Indikasi yang amat jelas tampak dalam ilustrasi pengadilan terakhir: "Mari, hai kamu yang diberkati oleh Bapa-Ku, terimalah Kerajaan yang telah disediakan bagimu sejak dunia dijadikan. Sebab ketika Aku lapar, kamu memberi Aku makan; ketika Aku haus, kamu memberi Aku minum; ketika Aku seorang asing, kamu memberi Aku tumpangan; ketika Aku telanjang, kamu memberi Aku pakaian; ketika Aku sakit, kamu melawat Aku; ketika Aku di dalam penjara, kamu mengunjungi Aku. ... Aku berkata kepadamu, sesungguhnya segala sesuatu yang kamu lakukan untuk salah seorang dari saudara-Ku yang paling hina ini, kamu telah melakukannya untuk Aku." (Mat 25, 34-36.40).

Doa: Tuhan, berilah kami rahmat-Mu agar kami mampu mengasihi dan berkorban untuk sesama kami karena dalam diri sesama kami itulah kami sesungguhnya mengasihi dan melayani-Mu. Amin. -agawpr-net- 


RD. Ag. Agus Widodo
  
Collegio San Paolo Apostolo 
Via di Torre Rossa 40 - 00165 Roma 
Italia
Imam Diosesan Keuskupan Agung Semarang
 

Jumat, 07 Agustus 2015 Hari Biasa Pekan XVIII

Jumat, 07 Agustus 2015
Hari Biasa Pekan XVIII

“Jika engkau mengikuti kehendak Allah, engkau tahu bahwa biarpun ada serba macam hal mengerikan yang terjadi atas dirimu, namun engkau tidak akan kehilangan tempat perlindungan terakhir. Engkau tahu bahwa fondasi dunia ini adalah kasih sehingga biarpun tak ada seorang manusia pun yang dapat atau bersedia membantumu, engkau tetap dapat berjalan maju, seraya mempercayai Ia yang mengasihimu” – Joseph Ratzinger (Paus Benediktus XVI)

Antifon Pembuka (Mzm 77:13.15)

Aku hendak menyebut-nyebut segala karya-Mu dan merenungkan segala perbuatan-Mu. Engkaulah Allah yang melakukan keajaiban. Engkau telah menyatakan kuasa-Mu di antara para bangsa.
    
Doa Pagi
   

Allah Bapa Mahamulia, siapakah kami ini, maka Engkau berkenan bersabda kepada kami? Semoga kami selalu menghormati nama-Mu dan ajarlah kami menghargai kehendak-Mu dalam perkataan dan perbuatan kami. Dengan pengantaraan Yesus Kristus, Putra-Mu, Tuhan kami, yang bersama Dikau dalam persatuan Roh Kudus, hidup dan berkuasa, Allah, sepanjang segala masa. Amin.
    
Bacaan dari Kitab Ulangan (4:32-40)
     
   
"Allah mengasihi leluhurmu dan memilih keturunan mereka."
    
Dalam perjalanan di padang gurun Musa berkata kepada bangsa Israel, “Cobalah tanyakan, dari ujung langit ke ujung langit, tentang zaman dahulu, sebelum engkau ada, sejak saat Allah menciptakan manusia di atas bumi, apakah pernah terjadi sesuatu yang demikian besar, atau apakah pernah terdengar sesuatu seperti ini? Pernahkah suatu bangsa mendengar suara Allah, yang bersabda dari tengah-tengah api, seperti yang kaudengar dan engkau tetap hidup? Atau pernahkah suatu allah mencoba datang mengambil baginya suatu bangsa dari tengah-tengah bangsa lain dengan cobaan, dengan tanda-tanda dan mukjizat-mukjizat serta peperangan, dengan tangan yang kuat dan lengan perkasa, dan dengan kedahsyatan yang besar, seperti yang dilakukan Tuhan, Allahmu, bagimu di Mesir, di depan matamu? Engkaulah yang diperkenankan melihat semuanya itu supaya engkau tahu, bahwa Tuhanlah Allah, dan tiada allah lain kecuali Dia. Dari langit Ia membiarkan engkau mendengar suara-Nya, untuk mengajar engkau. Di bumi Ia memperlihatkan kepadamu api-Nya yang besar, dan dari tengah-tengah api itu engkau telah mendengar sabda-sabda-Nya. Karena Ia mengasihi leluhurmu dan memilih keturunan mereka, maka Ia sendiri telah membawa engkau keluar dari Mesir dengan kekuatan-Nya yang besar. Ia akan menghalau dari hadapanmu bangsa-bangsa yang lebih besar dan lebih kuat daripadamu. Ia akan membawa engkau masuk ke dalam negeri mereka, dan memberikan negeri itu kepadamu, menjadi milik pusakamu, seperti yang terjadi sekarang ini. Sebab itu ketahuilah pada hari ini dan camkanlah, bahwa Tuhanlah Allah di langit di atas dan di bumi di bawah, tiada yang lain. Berpeganglah pada ketetapan dan perintah-Nya yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, supaya baiklah keadaanmu dan keadaan anak-anakmu di kemudian hari. Maka engkau akan hidup lama di tanah yang diberikan Tuhan Allahmu kepadamu untuk selama-lamanya.”
Demikianlah sabda Tuhan
U. Syukur kepada Allah.

Mazmur Tanggapan
Ref. Aku hendak mengingat karya-karya Tuhan.
Ayat. (Mzm 77:12-13.14-16.21; Ul: 12a)
1. Aku hendak mengingat perbuatan-perbuatan Tuhan, ya, aku hendak mengingat keajaiban-keajaiban-Mu dari zaman purbakala. Aku hendak menyebut-nyebut segala pekerjaan-Mu, dan merenungkan perbuatan-perbuatan-Mu.
2. Ya Allah, jalan-Mu adalah kudus! Allah manakah yang begitu besar seperti Allah kami? Engkaulah Allah yang melakukan keajaiban; Engkau telah menyatakan kuasa-Mu di antara bangsa-bangsa.
3. Dengan lengan-Mu Engkau telah menebus umat-Mu, bani Yakub dan bani Yusuf. Engkau telah menuntun umat-Mu seperti kawanan domba, dengan perantaraan Musa dan Harun Kautuntun mereka.

Bait Pengantar Injil
Ref. Alleluya
Ayat. (Mat 5:10)
Berbahagialah yang dikejar-kejar karena taat kepada Tuhan, sebab bagi merekalah Kerajaan Allah.

Inilah Injil Yesus Kristus menurut Matius (16:24-28)
    
"Setiap orang akan dibalas setimpal dengan perbuatannya."
    
Sekali peristiwa Yesus bersabda kepada murid-murid-Nya, “Setiap orang yang mau mengikuti Aku, harus menyangkal diri, memikul salibnya, dan mengikuti Aku. Karena barangsiapa mau menyelamatkan nyawanya, akan kehilangan nyawanya. Tetapi barangsiapa kehilangan nyawanya karena Aku, ia akan memperolehnya. Apa gunanya bagi seseorang jika ia memperoleh seluruh dunia, tetapi kehilangan nyawanya? Apakah yang dapat diberikannya sebagai ganti nyawanya? Sebab Anak Manusia akan datang dalam kemuliaan Bapa-Nya, diiringi malaikat-malaikat-Nya. Pada waktu itu Ia akan membalas setiap orang setimpal dengan perbuatannya. Aku berkata kepadamu: Sungguh, di antara orang-orang yang hadir di sini ada yang tidak akan mati sebelum mereka melihat Anak Manusia datang sebagai Raja dalam Kerajaan-Nya.”
Demikianlah Injil Tuhan
U. Terpujilah Kristus.
 
Renungan
 
Pergi ke luar negeri dan tinggal beberapa tahun di negeri orang boleh jadi menyenangkan bagi banyak orang dan memberi pengaruh positif dalam hidupnya. Umat Israel juga pernah hidup di luar negerinya, tapi sebagai budak di Mesir. Dan ini berpengaruh negatif dalam hidup mereka. Mereka ingin punya dewa/i, meniru bangsa lain. Mereka pikir, dewa/i lah yang dapat menyelamatkan mereka.

Tapi, Tuhan mengubah yang negatif menjadi positif. Dipimpin nabi Musa, Tuhan membebaskan mereka dari perbudakan di Mesir itu. Mereka mengalami Paskah. Tuhan ingin mereka meninggalkan cara hidup lama itu. Di gunung Sinai, Allah mewahyukan diri-Nya kepada mereka. Dengan bunyi guntur, awan dan api, Allah menyatakan siapa Dia. Dialah satu-satunya Allah yang patut disembah; tidak ada lain. Penyembahan berhala dilarang!

Kita sering berdoa kepada Allah, tetapi kadang tidak terkabul. Lalu kita berpaling dari Allah, kita cari dukun, para normal, orang pintar, atau menyembah dewa/i lain. Tak jarang pula kita mengklaim usaha itu berhasil. Atau kita pasang dua sikap: berdoa pada Allah dan cari dukun juga. Ini kerap terjadi ketika ada yang sakit, bermasalah, atau ingin kaya. Kita harus bertobat meninggalkan sikap ini. Yesus mengajak kita untuk menyerahkan nyawa hanya kepada-Nya. Jika pergi ke dukun, kita menyerahkan roh kita kepada kuasa gelap. Kita menjual diri kepada setan. Kita harus menyembah Allah yang benar saja. Keselamatan hanya ada pada Yesus.

Ya Tuhan, bantulah aku untuk bebas dari kecenderungan mencari keselamatan lepas dari Engkau. Amin. (Ziarah Batin 2015, Renungan dan Catatan Harian)

Antifon Komuni (Mat 16:24)

Siapa yang hendak menjadi pengikut-Ku, harus menyangkal diri, memanggul salibnya dan mengikuti Aku.

Pesta Yesus menampakkan Kemuliaan-Nya.

Kamis, 06 Agustus 2015
Pesta Yesus menampakkan Kemuliaan-Nya.

Dan 7:9-10,13-14; Mzm 97:1,21:6-9; 2Ptr 1:16-19; Mrk 9:2-10

"Pada waktu mereka turun dari gunung itu, Yesus berpesan kepada mereka, supaya mereka jangan menceritakan kepada seorangpun apa yang telah mereka lihat itu, sebelum Anak Manusia bangkit dari antara orang mati."

Suasana di atas gunung, biasanya sangat nyaman. Udara segar. Pemandangan begitu indah dan luas. Tidak ada kebisingan dan keriuhkan selain suara angin dan kicauan burung. Apalagi ditambah dengan indahnya matahari yang sedang terbit atau tenggelam. Namun, para pendaki, kendati sangat menikmati keindahan dan kenyamanan puncak gunung, mereka tidak bisa tinggal menetap di situ. Mereka harus turun dan kembali ke realitas hidup sehari-hari. Itulah makanya, Petrus, Yohanes dan Yakobus tidak diijinkan mendirikan tenda di puncak gunung (Markus tidak menyebut nama gunung itu, hanya mengatakan sebuah gunung yang tinggai). Sebaliknya, Ia mengajak mereka turun dengan pesan agar apa yang mereka alami, lihat dan dengar di atas gunung itu jangan diceritakan kepada siapa pun sebelum Yesus bangkit. Tujuannya adalah agar para murid bisa fokus dalam menjalani realitas hidup sehari-hari, yang kadangkala terasa berat dan tidak nyaman, seperti halnya kenyamanan yang mereka alami di puncak gunung. Yesus mengajak para murid untuk realistis. Di atas gunung, Yesus memang dimuliakan. Namun kemuliaan-Nya yang sedungguhnya nanti baru akan dialami ketika Ia ditingikan di kayu salib. Justru dalam derita itulah, tampak kemulian-Nya. Dengan rela menderita sampai mati di salib, sungguh nyatalah hati-Nya yang mulia, yang mau berkorban sampai tuntas demi ketaatan-Nya kepada Bapa dan demi keselamatan kita. Itulah makanya, para murid diminta untuk diam agar mereka pun dapat memuliakan Tuhan melalui derita dan pengorbanan yang mereka terhadap sesama. Sekarang, kita pun dipanggil untuk melakukan hal yang sama. Dengan mengasihi sesama secara tulus dan rela berkorban bagi mereka, kita memuliakan Tuhan.

Doa: Ya Bapa ajarilah kami untuk memuliakan-Mu dengan cara mengasihi sesama secara tulus dan rela berkorban untuk mereka. Amin. -agawpr.net-

Kamis, 06 Agustus 2015 Pesta Yesus menampakkan kemuliaan-Nya

Kamis, 06 Agustus 2015
Pesta Yesus menampakkan kemuliaan-Nya

Awan dan sinar. Kedua lambang ini selalu berkaitan satu sama lain, kalau Roh Kudus menampakkan Diri. Sejak masa teofani Perjanjian Lama, awan - baik yang gelap maupun yang cerah - menyatakan Allah yang hidup dan menyelamatkan, dengan menyelubungi kemuliaan-Nya yang adikodrati. Demikian juga dengan Musa di gunung Sinai Bdk. Kel 24:15-18., dalam kemah wahyu Bdk. Kel 33:9-10. dan selama perjalanan di padang gurun Bdk. Kel 40:36-38; 1 Kor 10:1-2.; pada Salomo waktu pemberkatan kenisah Bdk. 1 Raj 8:10-12.. Semua gambaran ini telah dipenuhi dalam Roh Kudus oleh Kristus. Roh turun atas Perawan Maria dan "menaunginya", supaya ia mengandung dan melahirkan Yesus (Luk 1:35). Di atas gunung transfigurasi Ia datang dalam awan, "yang menaungi" Yesus, Musa, Elia, Petrus, Yakobus dan Yohanes, dan "satu suara kedengaran dari dalam awan: Inilah Anak-Ku yang Kupilih, dengarkanlah Dia" (Luk 9:34-35). "Awan" yang sama itu akhirnya menyembunyikan Yesus pada hari kenaikan-Nya ke surga dari pandangan para murid (Kis 1:9); pada hari kedatangan-Nya awan itu akan menyatakan Dia sebagai Putra Allah dalam segala kemuliaan-Nya Bdk. Luk 21:27. (Katekismus Gereja Katolik, 697)


Antifon Pembuka (bdk. Mat 17:5)

Dalam awan yang bercahaya tampaklah Roh Kudus, dan terdengarlah suara Bapa: Inilah Putra-Ku yang terkasih, kepada-Nyalah Aku berkenan, dengarkanlah Dia!

In a resplendent cloud the Holy Spirit appeared. The Father's voice was heard: This is my beloved Son, with whom I am well pleased. Listen to him.

Tibi dixit cor meum, quæsivi vultum tuum, vultum tuum Domine requiram: ne avertas faciem tuam a me.
  
PADA MISA HARI INI ADA GLORIA (MADAH KEMULIAAN), TANPA CREDO (SYAHADAT)
  
Doa Pagi

Ya Allah, dalam Penampakan Kemuliaan Putra Tunggal-Mu, Engkau mengukuhkan misteri iman dengan kesaksian Musa dan Elia. Secara mengagumkan, Engkau juga memaklumkan martabat kami sebagai anak-anak angkat-Mu yang terkasih. Semoga kami, yang mendengarkan suara Putra-Mu terkasih, menjadi ahli waris yang sah bersama-Nya, yang hidup dan berkuasa, bersama dengan Dikau dalam persatuan Roh Kudus, Allah, sepanjang segala masa. Amin.

Bacaan Pertama
Bacaan dari Nubuat Daniel (7:9-10.13-14)
    
"Pakaian-Nya putih seperti salju."
     
Aku, Daniel, melihat takhta-takhta dipasang, lalu duduklah Yang Lanjut Usianya. Pakaian-Nya putih seperti salju, dan rambut-Nya bersih seperti bulu domba. Takhta-Nya dari nyala api, roda-rodanya dari api yang berkobar-kobar. Suatu sungai api timbul dan mengalir dari hadapan-Nya. Beribu-ribu melayani Dia, beratus-ratus ribu berdiri di hadapan-Nya. Lalu duduklah Majelis Pengadilan dan dibukalah Kitab-Kitab. Aku terus melihat dalam penglihatan itu, tampak dari langit bersama awan-gemawan seorang serupa Anak Manusia. Ia menghadap Dia Yang Lanjut Usianya itu, dan Ia dihantar ke hadapan-Nya. Kepada Dia yang serupa Anak Manusia itu diserahkan kekuasaan dan kemuliaan dan kekuasaan sebagai raja. Maka segala bangsa, suku dan bahasa mengabdi kepada-Nya. Kekuasaan-Nya kekal adanya, dan kerajaan-Nya tidak akan binasa.
Demikianlah sabda Tuhan
U. Syukur kepada Allah.

Mazmur Tanggapan do = g, 2/4, PS 836
Ref. Segala bangsa bertepuk tanganlah, berpekiklah untuk Allah raja semesta.
Ayat. (Mzm 97:1-2.5-6.9; R: lih. 1a.9a)
1. Tuhan adalah Raja. Biarlah bumi bersorak-sorai, biarlah banyak pulau bersukacita! Awan dan kekelaman ada di sekeliling-Nya, keadilan dan hukum adalah tumpuan takhta-Nya.
2. Gunung-gunung luluh laksana lilin di hadapan Tuhan, di hadapan Tuhan semesta alam. Langit memberitakan keadilan-Nya dan segala bangsa melihat kemuliaan-Nya.
3. Sebab, ya Tuhan Engkaulah Yang Mahatinggi di atas seluruh bumi, Engkau sangat dimuliakan di atas segala dewata.

Bacaan Kedua
Bacaan dari Surat Kedua Rasul Petrus (1:16-19)
   
"Suara itu kami dengar datang dari surga."
     
Saudara-saudara, kami tidak mengikuti dongeng-dongeng isapan jempol manusia, ketika kami memberitakan kepadamu kuasa dan kedatangan Tuhan kita Yesus Kristus sebagai raja, tetapi kami adalah saksi mata dari kebesaran-Nya. Kami menyaksikan, bagaimana Ia menerima kehormatan dan kemuliaan dari Allah Bapa, ketika suara dari Yang Mahamulia datang kepada-Nya dan mengatakan, "Inilah Anak yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan." Suara itu kami dengar datang dari surga, ketika kami bersama-sama dengan Dia di atas gunung yang kudus. Dengan demikian kami makin diteguhkan oleh firman yang telah disampaikan oleh para nabi. Alangkah baik kalau kamu memperhatikannya sama seperti memperhatikan pelita yang bercahaya di tempat yang gelap sampai fajar menyingsing, dan bintang timur terbit bersinar di dalam hatimu.
Demikianlah sabda Tuhan
U. Syukur kepada Allah.

Bait Pengantar Injil do = f, 2/4, PS 956
Ref. Alleluya, alleluya, alleluya. Alleluya, alleluya, alleluya.
Ayat. (Mat 17:5c)
Inilah Anak yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan, dengarkanlah Dia!

Bacaan Injil
Inilah Injil Yesus Kristus menurut Markus (9:2-10)
   
"Inilah Anak yang Kukasihi."
      
Sekali peristiwa, Yesus membawa Petrus, Yakobus dan Yohanes, dan bersama-sama mereka Ia naik ke sebuah gunung yang tinggi. Di situ mereka sendirian saja. Lalu Yesus berubah rupa di depan mata mereka: Pakaian-Nya menjadi sangat putih berkilat-kilat. Tidak ada seorang pun di dunia ini yang dapat mengelantang pakaian sampai seputih itu. Maka tampaklah kepada mereka Elia bersama dengan Musa, keduanya sedang berbicara dengan Yesus. Kata Petrus kepada Yesus, “Rabi, betapa bahagianya kami berada di tempat ini. Baiklah kami dirikan tiga kemah, satu untuk Engkau, satu untuk Musa dan satu untuk Elia.” Petrus berkata demikian, sebab ia tidak tahu apa yang harus dikatakannya, karena mereka sangat ketakutan. Maka datanglah awan menaungi mereka, dan dari dalam awan itu terdengar suara, “Inilah Anak yang Kukasihi, dengarkanlah Dia!” Dan sekonyong-konyong, waktu memandang sekeliling, mereka tidak lagi melihat seorang pun bersama mereka, kecuali Yesus seorang diri. Pada waktu mereka turun dari gunung itu, Yesus berpesan kepada mereka, supaya mereka jangan menceritakan kepada seorang pun apa yang telah mereka lihat itu, sebelum Anak Manusia bangkit dari antara orang mati. Mereka memegang pesan tadi sambil mempersoalkan di antara mereka apa yang dimaksud dengan ‘bangkit dari antara orang mati’.
Inilah Injil Tuhan kita!
U. Sabda-Mu sungguh mengagumkan!
 
Renungan

 
Ada seorang yang kurang mampu, tetapi ingin tampak kaya. Gayanya selangit, kadang terkesan norak. Muka di-make-up cerah, pakai banyak gelang emas (entahlah asli?), anting-anting besar, dan tas bermerek terkenal (tampak palsu). Pikirnya, dengan begitu dia punya harga diri lebih. Sebaliknya, ada juga orang kaya yang rendah hati. Walau banyak harta, dia tidak memamerkannya. Semua orang tahu, sebenarnya dia kaya dan baik hati.

Berubah diri memang perlu, tapi tentu ke arah positif. Yesus juga berubah diri. Dia yang Allah mulia di surga menjadi manusia sama seperti kita, kecuali dalam hal dosa. Di depan tiga murid-Nya (Petrus, Yakobus, dan Yohanes), Yesus menampakkan kemuliaan-Nya. Mereka terpana dan ingin tetap di atas gunung menikmati kebahagiaan itu. Tapi Yesus mengajak mereka turun gunung, masuk dalam hidup sehari-hari. Satu-satunya yang dikehendaki Allah adalah mendengarkan Yesus, Putra-Nya. Inilah transformasi diri yang diinginkan Allah juga dari kita: mendengarkan Yesus!

Kerapkali kita sulit mendengarkan Yesus. Kita lebih mudah mendengarkan diri sendiri. Kita mau mendengarkan Allah hanya kalau itu cocok dengan kemauan kita. Kita perlu berubah, mentransformasi diri. Kita tidak boleh menampakkan kemuliaan diri, tetapi kemuliaan Allah; mendengarkan Allah, dan bukan mendengarkan ego sendiri.

Ya Tuhan, tolonglah aku untuk mampu mendengarkan Dikau, sehingga aku pun berkenan kepada-Mu. Amin. (Ziarah Batin 2015, Renungan dan Catatan Harian)
 
“Apa yang lebih bahagia, lebih tinggi dan lebih mulia daripada tinggal bersama dengan Tuhan dalam kemuliaan-Nya” (St. Atanasius)
  
Antifon Komuni (1Yoh 3:2)

Apabila Kristus dinyatakan, kita akan menjadi sama seperti Dia sebab kita akan melihat Dia dalam keadaan-Nya yang sebenarnya.

When Christ appears, we shall be like him, for we shall see him as he is.

"Hai ibu, besar imanmu, maka jadilah kepadamu seperti yang kau kehendaki."

Rabu, 05 Agustus 2015.
Hari Biasa Pekan XVIII

Bil 13:1-2a,25,14:1,26-29,34-35; Mzm106:6-7a,13-14,21-22,23; Mat 15:21-28

"Hai ibu, besar imanmu, maka jadilah kepadamu seperti yang kau kehendaki."

Beberapa waktu yang lalu, saya jalan-jalan ke Lingoto (Torino), pabrik mobil Fiat. Di bagian atas pabrik tersebut ada tempat khusus untuk menguji mobil-mobil yang telah diproduksi agar setelah diluncurkan di pasaran sungguh terjamin kualitasnya. Memang, kualitas barang dan orang itu akan sungguh terjamin kalau telah melewati serangkaian ujian. Demikian pula halnya dengan kualitas iman seseorang. Seorang ibu yang datang kepada Yesus ini tampak mempunyai kualitas iman yang luar biasa setelah melewati ujian. Di sini, ujian itu berupa "penolakan" dari pihak Yesus. Ketika ia memohon kepada-Nya, mula-mula Yesus cuek, sama sekali tidak menjawabnya. Kemudian, karena ia terus meminta, Yesus pun menjawab tetapi dengan jawaban negatif, yakni penolakan. Namun, atas "kecuekan" dan "penolakan" dari Yesus itu, ia tidak patah semangat, imannya tidak goyah sama sekali. Ia tetap percaya dan meminta sampai akhirnya, Yesus mengabulkannya. Semoga, kita pun juga mempunyai iman yang demikian: iman yang tahan uji. Iman yang tidak modah goyah kalau suatu saat Tuhan menguji kita, misalnya dengan seolah-olah "nyuekin", tidak peduli dan tidak mendengarkan doa-doa kita. Itu semua dilakukan-Nya bukan karena Tuhan jahat, tetapi untuk menguji ketangguhan dan kualitas iman kita.

Doa: Tuhan, berilah kami iman yang tangguh dan tahan uji karena kami percaya bahwa Engkau senantiasa menyertai setiap langkah hidup kami. Amin. -agawpr.net-


RD. Ag. Agus Widodo
  
Collegio San Paolo Apostolo 
Via di Torre Rossa 40 - 00165 Roma 
Italia
Imam Diosesan Keuskupan Agung Semarang

terima kasih telah mengunjungi renunganpagi.id, jika Anda merasa diberkati dengan renungan ini, Anda dapat membantu kami dengan memberikan persembahan kasih. Donasi Anda dapat dikirimkan melalui QRIS klik link. Kami membutuhkan dukungan Anda untuk terus menghubungkan orang-orang dengan Kristus dan Gereja. Tuhan memberkati

renunganpagi.id 2024 -

Privacy Policy